Sosialisasi SKS SMANSA 2019



Kamis (25/05) SMA N 1 Pekalongan mengadakan sosialisasi Sistem Kredit Semester (SKS). Apa sih SKS itu? SKS adalah sistem yang memungkinkan siswanya bisa lulus lebih cepat, sesuai kemampuan individu masing-masing. Sehingga setiap peserta didik harus tuntas dalam menguasai materi.

Sosialisasi SKS bertujuan agar siswa kelas X dan kelas XI mengetahui sistem ini yang akan diterapkan tahun 2019/2020. Perencanaannya sudah dipersiapkan secara matang, mengingat sudah banyak SMA di Jawa Tengah yang menerapkan Sistem Kredit Semester.

Salah satu keunggulan sistem ini yaitu setiap siswa dapat memperoleh kesempatan belajar dan mencapai tingkat kemampuan optimal sesuai dengan bakat, minat, kemampuan, dan kecepatan belajar.


"Prinsip dari Sistem Kredit Semester yakni fleksibel, keunggulan, maju berkelanjutan, keadilan, dan relevansi," Jelas Pak Henis Setiarin selaku narasumber.

Sistem ini lebih mengarahkan agar dalam pembelajaran menerapkan literasi, dengan memanfaatkan sumber daya di sekitar untuk mendukung pengalaman belajar. Sebagai contoh siswa dapat menggunakan internet untuk mempermudah belajarnya. Nantinya bapak/ibu guru juga akan memberikan UKBM (Unit Kegiatan Belajar Mandiri) seperti modul, hand out, LKS dan bahan ajar lain yang relevan.


Pak Henis juga menambahkan dengan memberikan harapan, "Dengan adanya sistem ini, harapannya kita bisa memfasilitasi semua siswa, mulai dari siswa yang pemahamannya sedang hingga cepat."

Sosialisasi tadi memberikan pandangan kepada kita untuk belajar lebih rajin, dan mengetahui tentang Sistem Kredit Semester untuk siswa baru SMANSA. Apa pun peraturannya, apa pun sistemnya, kita ikuti saja dengan semangat belajar. Semua itu menuju SMANSA yang semakin jaya!

Post a Comment

Previous Post Next Post
iklan-728
iklan-728